Prosedur Pendaftaran SNMPTN Jalur Undangan [Part 3 - Akhir]. Setelah sebelumnya saya menyelesaikan tahap Pendaftaran SNMPTN Undangan Bagian 2 dan Bagian 1, hari ini akhirnya saya menyelesaikan bagian akhir pendaftaran.
Namun sayang, setelah mendaftar di bidik misi, ternyata Kode PIN Bidik Misi yang didapatkan salah seorang siswa kami (kebetulan dia yang pertama mencoba mendaftar di Form Siswa dengan Bidik Misi 2012) ternyata tidak berhasil. Setelah beberapa kali mencoba verifikasi PIN, saya menyerah. Sistem mengatakan bahwa PIN tidak terdaftar. Akhirnya saya menelpon HelpDesk dan mendapat jawaban kurang memuaskan : "Banyak kasus yang sama hari ini, PIN tidak dapat diverifikasi. Mungkin karena padatnya pengakses situs". Lah!?
Berikut beberapa point pendaftaran yang telah saya lewati :
1. Pendaftaran Sekolah oleh Kepala Sekolah.
2. Input daftar kelas, daftar nama siswa pada kelas XII dan XI, input nilai rapor 6 mata pelajaran yang diujian nasionalkan pada semester 3, 4 dan 5.
3. Setelah finalisasi data nilai rapor, sistem akan mengurutkan 50% siswa terbaik berdasarkan ranking keseluruhan. Itu karena sekolah kami terakreditasi A. Dapatlah lebih dari 40% siswa yang boleh direkomendasikan.
4. Memberikan rekomendasi dengan mengisikan beberapa data. Dilanjutkan dengan finalisasi dan cetak Kode Pendaftaran dan Password SNMPTN Undangan bagi siswa.
Proses di SNMPTN oleh kepala sekolah telah selesai dan siswa boleh mendaftar secara mandiri.
Lha, bagi yang ingin mendapatkan bidik misi, harus mengakses situs daftar Bidik Misi.
Langkah-langkahnya :
1. Kepala sekolah melakukan pendaftaran sekolah dengan memasukkan NPSN, untuk kemudian mendapatkan NISR.
2. Setelah daftar, tunggu beberapa jam hingga ada email yang menyatakan bahwa NISR telah aktif.
3. NISR Aktif dan dapat digunakan untuk login pada Tahap 2.
4. Kepala Sekolah memasukkan daftar nama siswa yang diberi rekomendasi Bidik Misi, memasukkan data keluarga, prestasi dan selesai. Kepala sekolah akan mendapatkan NOMOR IDENTITAS dan KODE AKSES. Dua kode ini akan digunakan sebagai ganti biaya pendaftaran SNMPTN Jalur Undangan.
Setelah itu, semua tergantung siswa.
Capek ngurusnya. Moga siswa-siswa ini lulus pada Pengumuman SNMPTN Undangan 2012 nanti. Amin ....